Indonesian Idol XIII Hadirkan Beragam Kejutan, Kontestan Unik Hiasi Audisi

Senin, 16 Desember 2024 - 22:20 WIB
loading...
Indonesian Idol XIII...
Indonesian Idol XIII kembali memukau dengan audisi yang penuh kejutan dan ragam talenta luar biasa. Audisi kali ini juga diwarnai kehadiran kontestan unik. Foto/Instagram Indonesian Idol
A A A
JAKARTA - Ajang pencarian bakat Indonesian Idol XIII kembali memukau dengan audisi yang penuh kejutan dan ragam talenta luar biasa. Selain menampilkan kontestan bersuara emas, audisi kali ini juga diwarnai kehadiran kontestan unik dan nyentrik yang sukses mencuri perhatian para juri.

Hari ini, Senin (16/12/2024), para juri Indonesian Idol XIII seperti Judika, Anang Hermansyah, Bunga Citra Lestari, dan Maia Estianty akan disuguhkan berbagai penampilan memukau.

Dalam cuplikan di akun Instagram resmi @indonesianidol, salah satu kontestan bahkan sukses membuat Judika dan Anang tertawa terbahak-bahak.



Tak hanya diwarnai suara emas, audisi Indonesian Idol XIII juga menjanjikan momen-momen kocak dan seru yang tak boleh dilewatkan.

Dengan suasana yang menyenangkan, ajang ini menjadi hiburan sekaligus tempat lahirnya bakat baru di industri musik Tanah Air.

Di sisi lain, tahun ini, Indonesian Idol XIII mencatat lonjakan peserta yang signifikan, dengan lebih dari 30.000 pendaftar, jauh meningkat dibandingkan tahun lalu yang hanya sekitar 13.000 peserta.



Hal ini menunjukkan antusiasme masyarakat yang terus meningkat terhadap ajang pencarian bakat bergengsi ini.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1533 seconds (0.1#10.140)